KEGIATAN RAMADHAN 1443 H
KEGIATAN RAMADHAN 1443 H
1. KEGIATAN NGABUBURIT SANTRI AL IHSAN
Sebagaimana biasa yang dilakukan pada tahun sebelumnya, kegiatan ramadhan di Mushola Al Ihsan tetap berjalan. Tujuannya adalah "Fastabiqul Khairat", berupaya memaksimalkan ibadah di bulan yang agung ini dengan mengisinya dengan berbagai macam kegiatan-kegiatan yang bersifat positif.
Salah satu kegiatan di bawah ini adalah mengarahkan anak-anak di lingkungan mushola selain melatih menjalankan ibadah puasa (maklum namanya juga anak-anak, ada yang kuat setengah hari, ada juga yang kuat sampai maghrib) kita isi waktu dengan hal-hal yang menyenangkan bagi mereka.
Mushola kita jadikan tempat bermain dan belajar bagi anak-anak, agar mereka terbiasa mengenal tempat ibadahnya, walaupun agak sedikit sulit namun ketika kita mencoba berkreasi sedemikian rupa, mengikuti apa yang mereka suka namun tetap dalam kendali yang sewajarnya diharapkan ini akan menjadi kebiasaan yang membawanya nanti ketika beranjak dewasa, insya allah.
Komentar
Posting Komentar